Gunakan Dana Desa, Pemdes Ketawang bangun Infrastruktur Jalan

Jalan di Dukuh Pingkuk menjadi mulus setelah Pemdes Ketawang membangun Infrastruktur Jalan dengan Dana Desa

Madiun, MADIUNRAYA.com

Pemerintah Desa Ketawang, Kecamatan Dolopo Kabupaten Madiun terus memaksimalkan penggunaan Dana Desa untuk pembangunan infrastruktur.

Menjelang akhir tahun 2024, Pemerintah Desa Ketawang yang dipimpin Mashuri itu membangun jalan desa dengan anggaran Rp 23.047.900,- yang bersumber dari Dana Desa di Dukuh Pingkuk, desa setempat.

Menurut Mashuri, selain pemberdayaan, pembangunan infrastruktur jalan sangatlah penting.

“Akses jalan sangat penting bagi mobilitas warga Desa Ketawang khususnya dan masyarakat Kabupaten Madiun umumnya. Untuk itu, kami membangun jalan sepanjang 280 meter dan lebar 3 meter di Dusun Pingkuk Desa Ketawang Kecamatan Dolopo dengan Dana Desa, ” Ucap Mashuri.

Dia berharap dengan dibangunnya jalan tersebut bisa membantu kelancaran mobilitas warganya.

“Sehingga bisa memperlancar kegiatan ekonomi yang bermuara kepada peningkatan kesejahteraan warga kami (Ketawang), ” Tambahnya.

Selama tahun 2024 ini, Mashuri menegaskan bahwa pihaknya terus bekerja keras untuk mensukseskan Musrembang Desa dan program pemerintah.

“Selain pembangunan fisik, Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa untuk pengentasan kemiskinan ekstrem serta program pemberdayaan yang lainnya. Harapannya, masyarakat Desa Ketawang semakin makmur dan sejahtera. ” Tutupnya. (Adv/yah/gin)