Petugas mengevakuasi korban Laka Lantas
Pacitan, MADIUNRAYA.com
Sebuah Truck R6 Mitsubishi Colt Diesel No. Pol K 8254 QD warna Kuning Kombinasi, tergelincir masuk jurang di Jalan Raya Pacitan – Ngadirojo masuk Desa Sidomulyoo Kecamatan Kebonagung Kabupaten Pacitan, pada Rabu (05/02/2024).
Menurut Kasat Lantas Polres Pacitan
AKP Dwi Purwanto, peristiwa itu terjadi sekira pukul 00.25 WIB.
“Adapun Pengemudi Kendaraan R6 Truck Mitsubishi Colt Diesel No. Pol K 8254 QD warna Kuning Kombinasi adalah saudara Ujang Nursaad (56) warga Gantiwarno Klaten.Sementara Penumpang adalah saudara Khoirul (22), warga Gabus, Pati,” Ujar Kasatlantas.
Untuk kronologi, AKP Dwi Purwanto, laka lantas tunggal itu melibatkan Kendaraan R6 Truck Mitsubishi Colt No. Pol K 8254 QD melaju dari arah Pacitan menuju Ngadirojo.
“Sesampainya di TKP jalan menurun dan menikung Kendaraan R6 Truck Mitsubishi Colt Diesel No. Pol K 8254 QD warna Kuning Kombinasi mengalami rem blong sehingga tidak dapat dikendalikan dan terguling masuk ke jurang sisi kanan jalan dengan kedalaman 5 meter yang mengakibatkan korban luka serta kerusakan pada kendaraan,” Lanjutnya.
Akibat kejadian itu, Pengemudi Kendaraan R6 Truck Mitsubishi Colt Diesel No. Pol K 8254 QD warna Kuning Kombinasi Sdr. UJANG NURSAAD mengalami luka ringan di bagian lengan kanan sobek dalam keadaan sadar.
“Sementara Penumpang Kendaraan R6 Truck Mitsubishi Colt Diesel No. Pol K 8254 QD warna Kuning Kombinasi KHOIRUL IMTIHAN MARFUI mengalami luka babras dalam keadaan sadar,” Tambahnya.
Muatan Truck adalah benih udang Vaname dari Kabupaten Rembang menuju Pantai Ndaki Sudimoro.
Untuk kerugian, AKP Dwi Purwanto mengatakan kurang lebih Rp. 700.000.000,-.
“Setelah menerima laporan dari masyarakat, kami segera Mendatangi Tkp, Menolong korban, Memasang garis Polisi dan Mengatur lalu lintas. Atas kejadian ini, saya menghimbau kepada seluruh warga Pacitan agar berhati-hati dalam berkendara. Jangan lupa taati peraturan lalu lintas dan periksa kondisi kendaraan, terutama Rem. Jangan sampai peristiwa ini terjadi kembali, karena merugikan semua pihak dan berbahaya bagi pengendara lain. ” Tutupnya. (red).