Jakarta – Portalnews Madiun Raya
Pebalap muda binaan PT Astra Honda Motor (AHM) Afridza Munandar berhasil meraih podium kedua pada race pertama putaran ketiga ajang balap Asia Talent Cup (ATC) 2019 yang diselenggarakan pada hari Sabtu, 15 Mei 2019 di Sepang International Circuit, Malaysia.
Memulai balap dari grid pertama di posisi kedua, Afridza tampil maksimal sepanjang balapan berlangsung dengan bersaing dengan grup terdepan. Pebalap muda ini sempat beberapa kali memimpin jalannya balap, namun insiden red flag menjelang akhir balapan menyebabkan balapan harus dihentikan ketika menyisakan 5 lap terakhir. Dengan total 8 lap, pemuda lulusan Astra Honda Racing School ini mampu finish di posisi kedua, hanya gap yang sangat tipis dengan pebalap pertama yaitu 0,060 detik.
“Saya senang dengan hasil race hari ini karena saya mampu memulai balapan dengan baik dan secara konsisten bersaing untuk meraih podium pertama, meskipun harus puas finish pada posisi kedua karena insiden red flag. Saya akan berusaha maksimal pada race kedua esok hari agar dapat meraih podium tertinggi,” ujar Afridza
Sedangkan pebalap muda binaan AHM lainnya yaitu Adenanta Putra berhasil finish pada posisi ke-6. Ketika balapan dimulai Adenanta mampu mengikuti rombongam terdepan, namun kondisi kurang beruntung menyebabkan Adenanta terlibat tabrakan yang menyebabkan red flag sehingga balap dihentikan.
“Saya yakin dapat menyelesaikan balapan hari ini dengan baik. Meskipun ada insiden yang terjadi menjelang lap akhir, saya harus puas finish di posisi ke-6 pada race pertama ini. Hal ini akan menjadi motivasi bagi saya agar dapat tampil maksimal pada race kedua besok,” ujar Adenanta.
Sedangkan nasib kurang beruntung dialami rider AHM lainnya, Herjun Atna Firdaus. Pebalap ini terjebak dengan grup kedua dan finish pada posisi ke-8. Sedangkan Hildhan Kusuma dan Abdul Ghofar Mutaqim harus puas finish pada posisi ke-9 dan ke-12 setelah terjatuh dikarenakan tidak dapat menghindari insiden yang terjadi menjelang putaran akhir.
Race kedua putaran ketiga ajang balap ATC 2019 akan diselenggarakan pada hari Minggu, 16 Juni 2019.
Markerting Communication & Development Division Head MPM, Suhari mengatakan ikut bangga dengan pencapaian tim balap AHRT.
” Semoga prestasi ini dapat menjadikan menginspirasi buat pembalap daerah terutama diJawa Timur ” kata Suhari. (Aji/Gin)
Pewarta : Aji Widodo
Redaktur : Agin