Mojokerto, Madiun Raya- Para Bikers Honda CBR 250RR antusias ikuti gelaran SaturdayRide (Satmori) yang diadakan oleh PT. Mitra Pinasthika Mulia (MPM Honda Jatim) distributor sepeda motor Honda wilayah Jatim & NTT pada Sabtu (27/04).
Sebanyak 20 biker Honda berkumpul di MPM Riders Café Surabaya untuk melakukan fun riding. Kegiatan diawali dengan edukasi safety riding yang disampaikan oleh Instruktur Safety Riding MPM Honda Jatim dan dilanjutkan briefing rute riding yang akan dilalui.
Selanjutnya city touring dengan rute MPM Simpang dilanjut dengan mengitari Kota Surabaya dan dilanjutkan dengan riding sepanjang kurang lebih 60 km tersebut melewati beberapa daerah seperti jalan perkotaan Surabaya, Kabupaten Sidoarjo hingga jalanan naik dan turunan menuju lokasi gathering di Independent Café Trawas, Mojokerto. Para bikers riding dengan mengedepankan keselamatan berkendara,selama perjalanan.
Para bikers melewati berbagai medan jalanan ditemani dengan New CBR250RR yang dilengkapi beragam fitur baru yang disematkan guna menjawab kebutuhan masyarakat yang menginginkan sepeda motor supersport bertenaga tinggi serta beragam fitur untuk mendukung berkendara sehari-hari maupun di lintasan balap, seperti Separated Function Fork – Big Piston (SFF-Big Piston) inverted pada suspensi depan serta Hazard Lamp pada varian SP dan SP-Quick Shifter.
“Dengan semangat Satu Hati, kegiatan seperti ini akan terus dilakukan secara reguler untuk menjaga animo dan memberikan wadah untuk pengendara sepeda motor Honda untuk berkumpul. Diharapkan melalui kegiatan ini dapat memperkuat solidaritas sesama bikers. Selain itu juga kami ajak komunitas bikers Honda CBR untuk riding untuk merasakan performa Honda CBR250RR.” Kata Suhari, Marketing Communication & Development Division Heda MPM Honda Jatim.
Adapun Fitur Quick Shifter untuk mengoptimalkan perpindahan gigi tanpa menarik tuas kopling untuk mengurangi kemungkinan motor kehilangan tenaga saat berakselerasi. Fitur yang sangat identik dengan motor balap ini memberikan kebanggan bagi penggunanya layaknya menunggangi motor balap MotoGP.
New CBR250RR memiliki tampilan desain Aggressive Shape dengan dimensi yang lebih lebar pada keseluruhan tampilan bodi. Bertema ‘Speedy Shape’, karakter potongan tajam pada setiap lekukan semakin menambah kesan agresif layaknya motor balap.
Desain bodi model terbaru tersebut turut mendukung dalam memberikan kontribusi untuk kemudahan pengendalian saat melakukan manuver.