Selama Pandemi, 159 Polisi di Ponorogo pernah terjangkit Covid 19, 2 diantaranya Meninggal Dunia

  • Bagikan
Dialog antar lintas agama untuk memperkuat sinergitas dalam melawan Pandemi Covid 19
Dialog antar lintas agama untuk memperkuat sinergitas dalam melawan Pandemi Covid 19. (Yahya AR/Madiunraya.com)

Ponorogo – Portalnews Madiun Raya

Hingga saat ini Pandemi Covid 19 di wilayah Kabupaten Ponorogo belum juga usai.

Untuk itu Kabag Sumda Polres Ponorogo Kompol Bahrun. Nasikin, S.Ag, M.A meminta semua pihak untuk bersinergi melawan Pandemi yang masih berlangsung.

“Sudah banyak yang terjangkit bahkan meninggal dunia. Termasuk anggota Polres Ponorogo yang pernah terkonfirmasi Covid 19 sejumlah 159 orang dan 2 orang meninggal karena comorbid dan belum pernah divaksin,” terang Kompol Bahrun. Nasikin, S.Ag, M.A saat menghadiri dialog lintas agama yang di selenggarakan oleh Kemenag Kabupaten Ponorogo. Selasa (31/08/2021).

Sebagai langkah pencegahan, Kompol Bahrun Nasikin juga menyampaikan perlunya ikhtiar semua pihak dalam menanggulangi penularan wabah covid 19, “Perlu adanya peran aktif tokoh agama dan tokoh masyarakat. Potensi penularan Covid 19 perlu disosialisasikan saat acara kajian keagamaan, khotbah jumat, melalui bahasa dan cara penyampaian yang baik dan tepat,” lanjut Kompol Bahrun Nasikin.

Termasuk dengan upaya pencegahan juga perlu disampaikan dengan bahasa yang mudah dimengerti dan bisa dilaksanakan. “Menerapkan Protokol Kesehatan yaitu Memakai Masker, Menjaga Jarak, Mencuci Tangan dengan sabun, Menghindari kerumunan serta membatasi mobilitas harus terus disosialisasikan,” Terang Kompol Bahrun Nasikin.

Selain itu, Vaksinasi juga harus menjadi perhatian semua pihak agar bisa terlaksana dengan baik dan lancar. “Dengan Vaksinasi maka akan menciptakan Herd Imunity atau kekebalan tubuh sehingga akan mampu melawan serangan penyakit termasuk Covid 19. Ini harus juga kita sosialisasikan dengan baik,” Ucap Kompol Bahrun Nasikin.

Yang terakhir, Kabag Sumda Polres Ponorogo Kompol Bahrun Nasikin juga mengajak semua pihak untuk terus berdo’a agar pandemi ini bisa segera selesai. “Semoga Pandemi Covid 19 segera usai dan kehidupan masyarakat bisa kembali norma dan perekonomian serta kegiatan sehari-hari bisa dilaksanakan.”Pungkas Kompol Bahrun Nasikin. (Yah/Gin).

Peliput : Yahya Ali Rahmawan

Penyunting : Agin Wijaya

  • Bagikan