Pemerintah Desa Badegan bagikan Sertifikat Tanah Program PTSL

Ponorogo, MADIUNRAYA.com
Pemerintah Desa Badegan Kecamatan Badegan membagikan 178 Sertifikat Tanah kepada warganya melalui program PTSL di Balai Desa Badegan Kecamatan Badegan, Sabtu (09/09/2023).

Kades Badegan, Didik Suyanto dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat datang kepada hadirin dalam kegiatan itu.

“Hari ini dibagikan sebanyak 178 penerima Sertifikat Tanah, dan 50 warga Desa Badegan dalam proses pemberkasan PTSL,” ucap Didik Suyanto.

Program PTSL diawali pada awal tahun 2023.

“Kami sampaikan terima kasih di era Kang Giri, baru tahun ini Desa Badegan baru mendapatkan PTSL,” tambahnya.

Targetnya 1.600, setelah pengukuran 1.200, yang proses 750 dan 400 masih proses.

“Sebelum tanggal 15 September berkas sudah masuk dan harapannya diakhir bulan bisa diserahkan semuanya.” Jelasnya.

Sementara Kepala Kantor Pertanahan ATR/BPN Ponorogo, Arinaldi mengapresiasi antusias dari warga Desa Badegan .

“Ada 1.600 yang sudah diukur, baru 1.200 yang mendaftar. Harapan kami, ditahun 2023 ini bisa diselesaikan,” ucap Arinaldi.

Lebih lanjut Kakantah, menegaskan bahwa PTSL sangatlah mudah dan murah.

“Sehingga harus bisa dimanfaatkan oleh masyarakat Desa Badegan.” Tutupnya.

Kang Giri meminta agar seluruh warga Desa Badegan bisa segera memanfaatkan PTSL.

“Semoga dengan Sertifikat Tanah ini bisa tenang. Karena ada kepastian hukum. Selain itu bisa dimanfaatkan untuk meminjam modal usaha di bank,” ucap Kang Bupati.

Untuk itu Kang Giri meminta agar seluruh tanah di Desa Badegan bisa bersertifikat semua.

“Ditahun ini (2023), seluruh tanah di Desa Badegan bisa bersertifikat semua.” Tutupnya. (yah/gin).