Momen Kang Mas Rumastyo, Direktur Tekhnik PSHT mengajak Silat Pangima TNI

Kota Madiun, MADIUNRAYA.com
Direktur Tekhnik PSHT, Kang Mas Rumastyo tertangkap kamera mengajak Panglima TNI, Jenderal TNI Andika Perkasa untuk melakukan gerakan silat.

Momen itu terekam saat perayaan 1 abad PSHT di Graha Krida Budaya Padepokan Agung PSHT Jl Merak Kota Madiun pada Jum’at (02/09/2022).

Sebelumnya, Panglima TNI duduk bersama dengan Ketua DPD RI, Aa La Nyala Mahmud Mattaliti di kursi kehormatan.

Tiba-tiba, Kang Mas Rumastyo mendatangi Panglima TNI dan terlihat mengatakan sesuatu.

Jenderal TNI Andika Perkasa lalu berdiri dan menghampiri Mas Rumastyo.

Kang Mas Rumastyo pun memasang kuda-kuda dengan tangan menyentuh tangan Jenderal Andika.
Namun, Panglima TNI terlihat enggan melayani dan tersenyum simpul.

Melihat peristiwa itu, Sekretaris Umum PSHT, Mas Tono mencoba menghalangi Kang Mas Rumastyo.
Kang Mas Rumastyo tidak menyerah dan menarik tangan Panglima TNI untuk memeragakan jurus seperti yang dia lakukan.

Setelah beberapa kameraman mengabadikan peristiwa itu, Kang Mas Rumastyo mempersilahkan Panglim TNI untuk duduk kembali.

Sebelumnya, Jenderal Andika Perkasa memberikan hormat kepada Direktur Tekhnik PSHT itu.

Beberapa hadirin terlihat tersenyum menyaksikan peristiwa itu salah satunya adalah Kang Mas Murjoko.
“Itu hanya foto saja mas,” ucap singkat salah seorang hadirin.

Lalu siapakah Kang Mas Rumastyo ?

Dia adalah Direktur Tekhnik PSHT yang juga sesepuh PSHT pengesahan tahun 1975 dan warga tingkat II. (red)