Pemkab Ponorogo akan bantu Penjual Cilok, PKL dan masyarakat terdampak Covid 19, April Cair !

  • Bagikan

Ponorogo – Portalnews Madiun Raya

Pemerintah Kabupaten Ponorogo akan membantu masyarakat Ponorogo yang terdampak langsung dari adanya wabah Covid 19.

Hal itu disampaikan oleh Bupati Ponorogo, Ipong Muchlissoni usai mengikuti rapat paripurna di DPRD Ponorogo, Rabu (15/04).

Menurut Bupati, pihaknya akan memberikan bantuan stimulan kepada masyarakat Ponorogo yang sampai dengan saat ini belum tersentuh bantuan sosial dari pemerintah secara langsung. “Diantaranya adalah penjual cilok yang tidak bisa jualan karena sekolah libur, PKL yang tidak bisa berjualan karena adanya social distancing dan masyarakat lain yang belum menerima bantuan sosial dari pemerintah, ” Ucap Bupati Ipong Muchlissoni.

Lebih lanjut Bupati menyampaikan bahwa Pemkab Ponorogo menyiapkan anggaran 9 milyar untuk hal tersebut. “Rinciannya adalah Rp 200 ribu untuk 15.000 kepala keluarga selama 3 bulan untuk bulan April, Mei dan Juni, selanjutnya akan kita evaluasi lagi, ” Lanjut Bupati Ponorogo.

Saat ini, kata Bupati Ponorogo, pihaknya masih melakukan verifikasi dengan melibatkan Kepala Desa dan instansi terkait penerima bantuan tersebut. “Sudah kita verifikasi kurang lebih 7000 an, dan kita pastikan mulai bulan April ini sudah mulai kita berikan. ” Pungkas Bupati Ipong Muchlissoni. (Yah).

Peliput : Yahya Ali Rahmawan

Redaktur : Agin Wijaya

  • Bagikan