Pasar Eks Stasiun dibongkar, Anggota DPR RI ini KRITIK KERAS Bupati Ponorogo

  • Bagikan

Ponorogo – Portalnews Madiun Raya

Anggota DPR RI dari Partai Gerindra, Drs Supriyanto melakukan kritik keras atas kebijakan Bupati Ponorogo, Drs H Ipong Muchlissoni yang melakukan pembongkaran paksa bangunan pasar eks stasiun beberapa saat yang lalu.

Menurut Kang Pri, panggilan akrabnya, apapun alasannya, kebijakan Bupati harus memperhatikan nasib rakyat kecil, terutama pedagang yang sudah puluhan tahun berjualan di tempat tersebut. “Sebagai seorang pemimpin, Bupati Ipong harus menengok ke bawah, bagaimana nasib pedagang yang menggantungkan nasibnya berjualan disana, jadi kebijakan yang diambil harus menggunakan rasa bukan hanya soal logika,” ucap Kang Pri, Rabu (23/01/2019).

Terlebih yang berjualan ini adalah ibu-ibu, nenek-nenek, ataupun kakek-kakek yang harus diperhatikan, bagaimana kalau mereka itu bagian dari keluarga kita. Apalagi kondisi saat ini yang hujan, daya beli yang menurun, belum tentu dagangan mereka itu laku, sambung Kang Pri.

“Jadi, menurut saya, kebijakan yang diambil Bupati ini terlalu terburu-buru, seharusnya sebelum melakukan pembongkaran, amankan dulu para pedagang nya, siapkan tempat yang layak baru dilakukan penertiban,” lanjut Kang Pri.

Kang Pri juga menerangkan bahwa pemerintah kabupaten harus mendukung swasta yang ikut andil dalam melakukan terobosan usaha. “Pemerintah Kabupaten Ponorogo harus mendukung pihak pihak yang ikut andil dalam menumbuhkan perekonomian, terlebih pemerintah tidak bisa mencukupi kebutuhan masyarakat, jadi jangan sampai masyarakat menjadi korban,” terang nya.

Kang Pri yang juga ketua pemenangan kabupaten dan ketua partai pendukung saat Pilkada 2015, dirinya perlu mengingatkan Bupati Ipong Muchlissoni terkait kebijakannya dalam membongkar paksa bangunan pasar eks stasiun tersebut. “Sebagai pengusung Bupati Ipong Muchlissoni saat Pilkada 2015 yang lalu saya perlu mengingatkan Bupati Ipong Muchlissoni untuk memimpin dengan rasa, jiwa, keimanan dan logika secara bersamaan, karena itu kunci kesuksesan dalam memimpin Ponorogo,” pungkas Kang Pri. (Yah/Gin)

  • Bagikan