Trenggalek Peringkat 10 Besar Jatim Inovasi

  • Bagikan

Reporter : Tatang Dahono

Trenggalek – Portal Madiun Raya

Pemerintah daerah Kabupaten Trenggalek kembali menorehkan prestasi, dalam inovasi pembangunan.

Kali ini kabupaten yang dikenal sebagai kabupaten tempe kripik ini, masuk dalam 10 besar Jawa Timur, dengan beberapa inovasi yang sudah berjalan, dan yang akan di kembangkan.

“Jika kemarin Trenggalek masuk dalam urutan 34 hingga 38, sekarang sudah masuk 10 besar Jawa Timur.
Tentunya inovasi yang sudah berjalan ini akan terus kita tingkatkan, ” ungkap Bupati Emil Dardak.

Disampaikan Emil, torehan prestasi ini menjadi lonjakan yang sangat menggembirakan.

Karena memang semua bekerja sesuai dengan RPJMD yang dilihat pada EKPPD (Evaluasi Kinerja Pemerintah Daerah), kemudian juga melihat aturan dari Kemenpan.

“Dari Kemenpan EKPPD itu ngikut dalam apa yang jadi prioritas kita di RPJMD, yaitu visi misi. Sedangkan di Kemendagri sudah standart baku apa yang harus dilakukan oleh Pemerintah Daerah, pada urusan wajib dan tambahan,” jelasnya.

Ini semua punya indikator sendiri yang harus dicapai, jadi jangan ada cerita misal harus meningkatkan minat baca, tapi tidak ada anggaran untuk menambah jumlah buku.

Tak ada anggaran untuk mengoperasikan perpustakaan keliling, jadi wajar saja kalau target minat bacanya belum terpenuhi.

“Jadi semua penggaran kita harus klik sesuai dengan indikator yang akan kita capai,” pungkasnya (Ono/gin)

  • Bagikan