Dirut Harian Bangsa : Koran akan tetap bertahan

  • Bagikan

Pasuruan – Portal Madiun Raya
Direktur Utama dan pemilik media koran Harian Bangsa serta media www.bangsaonline.com, E.M Mas’ud Adnan menyatakan bahwa media cetak atau koran akan tetap bertahan ditengah gempuran atau persaingan dengan media online.

Hal tersebut disampaikan oleh Mas’ud Adnan saat rapat kerja tahunan media Harian Bangsa se Jawa Timur di Tretes, Pasuruan, Jum’at (16/03).

Menurut Mas’ud, koran akan tetap bertahan apabila memiliki kualitas dan integritas. “Saat ini, ada kecenderungan media online termasuk media sosial yang banyak menyebarkan hoaks atau berita yang tidak benar, oleh karena itu masyarakat akan beralih ke koran yang kebenaranya melalui etika jurnalistik karena melalui proses keredakturan”,jelas Mas’ud.

Untuk itu, kepada seluruh wartawan jangan khawatir kalau koran akan tergerus digitalisasi, seperti contohnya saat muncul televisi ada ramalan media radio akan gulung tikar, namun pada kenyataanya radio tetap eksis sampai sekarang bahkan dicari karena menyajikan informasi yang aktual dan berkualitas, sambung Mas’ud.

“Sama dengan koran, bahwa ramalan koran akan habis dengan adanya media online tidaklah benar, asalkan media koran bisa mengikuti perkembangan namun tetap menyuguhkan kualitas dan integritas nya”,pungkasnya.

Seperti diketahui media Harian Bangsa sudah berusia 18 tahun dengan menyajikan berita Jawa Timur dengan konsep nasionalis dan religius. (GiN).

  • Bagikan